Sepatu Baru

Sabtu, 30 Juni 2012

| 3 komentar
sekitar jam 7 malam saya sudah berada di Mall Lembuswana tepatnya di depan pintu masuk Gramedia, soalnya saya ada janji sama teman buat ketemuan disini. karena kebetulan teman saya itu yang bernama Wahyu aditya mau membeli rumah baru buat kakinya alias sepatu, nah karena kebetulan malam minggu ini lagi gak ada tujuan maka ikutlah lah saya dalam misi pencarian sepatu baru bersamanya di Mall lembuswana..

saat saya menoleh kekiri dan kekanan akhirnya saya menemukan dia yang lansung disambut dengan lambaian tanganya yang menunjukan bahwa dia ada disebrang saya , entah kenapa adegan itu mirip sekali di film India untungnya saja kami tidak berjoget ria. sekarang kami sudah ada di dalam mall tepatnya di lantai tiga , sebenarnya udah keliling lantai satu dan dua tapi entah kenapa tidak ada yang cocok aja buat dia, maka terpilihlah lantai tiga kebetulan tokonya kreatif sekali karena banyaknya model sepatu ditempat tersebut, ada sepatu model cewe , cowo , dan penggabungan antara cewe dan cowo untungnya teman saya itu sadar dia bukan cewe maka dia mengambil pilihan model cowo..

setelah berdebat dengan dirinya sendiri akhirnya teman saya mulai menemukan sepatu yang pas buat dia, selera dia cukup keren karena diam - diam dalam hati saya juga tertarik dengan sepatu yang dia pilih, warna sepatunya biru dan agak bermodel jeans jadi waktu dia sedang menyoba sepatunya, dia terlihat seperti memakai celana jeans sampai jempol kaki hhe ..

Adegan ini bukan untuk ditiru

merasa sudah cocok sehati dan senasib sepenanggungan terbelilah sepatu yang dia coba tersebut, selamat buat kamu Wahyu, semoga kamu lenggeng dengan sepatu tersebut hingga ujung waktu, gumam saya dalam hati..

akhirnya setelah semua urusan selesai, tentunya sehabis beli sepatu tadi sempat makan dan liat - liat buku di gramedia tapi gak beli, kami memtuskan untuk undur diri dari Mall tersebut. tapi selalu saja terulang penyakit lama saya, apalagi klo bukan penyakit kehilangan karcis parkir. saya selalu lupa menaroh karcis parkir dimana, seingat saya tadi saya taruh di saku celana tapi pas lagi mau keluar sudah di posko penjaga parkirnya hilang karcisnya, tidak mungkin karcis itu makhluk hidup, tega sekali dia bersembunyi lalu menghilang, maka lagi - lagi saya membayar denda karena kehilangan karcis parkir, mungkin ini pelajaran buat saya  untuk tidak sembarangan menaruh karcis parkir lagi karena klo sampai hilang lagi kan repot sendiri jadinya hhe ...
READ MORE - Sepatu Baru

Cinta , Kasih Sayang Dan Persahabatan

Selasa, 26 Juni 2012

| 0 komentar
Semua itu dimulai dari persahabatan yang di nodai oleh kasih sayang dan akhirnya berbuah cinta..
saya ingin menceritakan pengalaman saya dan teman teman saya yang bernasib sama dengan tema di atas..
so, saya akan mengkemasnya menjadi cerita..

kita tak akan pernah tau kapan kita mulai tertarik dengan seseorang..
bisa saja hari ini kita cuek bebek dan tak peduli tapi seminggu kemudian menjadi teman dekat..
dan lama - lama kita mulai sayang dan kangen dengan dia dan akhirnya..
timbul lah perasaan yang paling saya takuti..
yaitu cinta...

pernahkan anda menyukai teman sekelas anda atau lebih parah lagi teman dekat anda ?
saya pernah merasakannya dua - duanya..

dan apakah yang terlintas di benak anda klo anda mulai menyukainya.. ?

kebanyakan mereka yang menyukai teman sendiri itu lebih memilih menyimpan perasaan didalam hati , karena mereka takut merusak hubungan pertemanan bila diungkapkan..
tiba - tiba saya jadi teringat lirik sebuah lagu milik " Zigaz - Sahabat jadi cinta " dimana ada penggalan kata " Apa yang kita kini tengah rasakan, Mengapakah kita coba persatukan, Mungkin cobaan untuk persahabatan, Atau mungkin sebuah takdir Tuhan " nah, kena banget ya liriknya hhe :p

tapi ada juga yang persahabatan berbuah menjadi cinta, akhirnya mereka pacaran dan bahkan sampai ke kursi pelaminan, saya jadi berpikir sekali lagi berati gak salah juga sih mencintai sahabat sendiri asalkan dia punya perasaan yang sama, soalnya klo gak sama yang tadinya sahabat malah jadi musuh, tambah ribet hhe

kemaren saya sempat nanya sama teman dikampus, untuk kebaikan bersama saya tidak memberitahu namanya hhe

saya nanya ke dia " kamu beneran suka sama dia ? " 
terus sambil senyum dia ngejawab " gak kok, cuma kagum "

anehnya walaupun cuma kagum kenapa wajahnya memerah saat menjawab, apa rasa kagumnya mulai berubah menjadi suka dan lama kelamaan berevolusi menjadi cinta ?
atau mungkin dia malu mengungkapkannya sehingga lain dikata lain dihati ?
entahlah, cuma dia yang tahu, tapi alangkah baiknya dia memberitahu juga kepada sahabat yang disukainya itu ketimbang ditahan dalam hati...

Mungkin fenomena sahabat menjadi cinta sudah tidak asing lagi di dunia percintaan asalkan kita berhati - hati dalam menghadapinya, seperti kata saya tadi jangan sampai yang dulunya sahabat malah menjadi musuh hanya karena perasaan cinta :))


















READ MORE - Cinta , Kasih Sayang Dan Persahabatan

Mantan Gebetan

Senin, 25 Juni 2012

| 1 komentar
Pada dasarnya Setiap manusia umumnya pasti punya mantan gebetan, tapi yang jadi masalah sebenarnya adalah adalah apakah gebetanmu membalas cintamu ?

Tentu saja tidak hhe ..

Klo dia membalas pasti kalian sudah menjalani status pacaran, tapi karena dia tidak membalas cintamu maka terciptalah kata mantan gebetan pffttt ..

Saya juga punya beberapa mantan gebetan ( sering ditolak ) dan kini rata - rata mereka sudah punya pacar ..

Kamu tau siapa pacarnya ???

Tepatnya rata - rata temen saya sendiri hhe

Awalnya sih kaget tapi sekarang sudah biasa kan sudah move on hhe ...

Menurut pengalaman maupun cerita para teman, biasanya mantan gebetan itu pacarannya sama temen kita sendiri dan biasanya juga hubungan mereka dirahasiakan karena ada perasaan gak enak sama kita ..

Dan dalam rentan waktu yang cukup lama baru mereka mulai mempubliskan bahwa mereka telah pacaran biar dikira baru saja jadian hhe

Pintar kan ...

Ada juga tipe teman langsung memberitahu tentang hubungan mereka, makanya jangan kaget klo tiba - tiba temen dekat kamu ngajak ngorol buat ngasih tau klo dia udah pacaran sama mantan gebetan kamu hhe #sadis

Satu lagi jangan terlalu sering curhat tentang gebetan kamu sama teman dekat takutnya ya gitu, ujung - ujungnya mereka yang pacaran #kalem

Udah ya, Cuma sekedar berbagi kisah dengan kamu dan semoga bisa menikmati tulisan ini :))

Published with Blogger-droid v2.0.4
READ MORE - Mantan Gebetan

10 Jawaban Terngaco

Jumat, 22 Juni 2012

| 0 komentar
Ini adalah 10 jawaban terngaco dari pertanyaan " bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ?  "

saya memang selalu berpikir klo memang seandainya saya bertemu mantan di mesjid apa yang harus dilakukan ? makanya saya melontarkan pertanyaan itu lewat Twitter dengan harapan dapat masukan yang baik, jadi jika ketemu mantan tak canggung lagi ..

tapi ternyata malah di jawab seperti ini ~

RT @widydio Menyolatkannya “@theonugraha: bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal”

RT @Jeffrytobing Lempar sandal RT @theonugraha: bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal

RT @ighaghegho Salaman , ksih uang RT @theonugraha: bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal"

RT @qiyam25 berjumpa lagi.. RT @theonugraha: bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal

RT @ardityataqwa stand up di metro tv RT @theonugraha: bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal

RT @charrameliia Curi sendalnya RT @theonugraha: bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal

RT @ppadilagsah Membawanya ke KLINIK TONGFANG @theonugraha: bila kita bertemu mantan di  mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal

RT @S_JinggaFirdaus Salam olahraga... "@theonugraha: bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal"

RT @goddeb Tayamum RT @theonugraha: bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal

RT @BayuSetaka Diruqiah RT @theonugraha: bila kita bertemu mantan di mesjid hendaknya kita ..... ? #jawabsoal

READ MORE - 10 Jawaban Terngaco

The Beras Basah Redemption

Senin, 18 Juni 2012

| 3 komentar
ini adalah kisah nyata saya dan teman - teman saya saat berlibur ke pulau beras basah ..
jadi tolong sebelum membaca lebih dalam dan jauh lebih dalam dari sebelumnya , siapkan mental anda #jengjeng

ini pertama kalinya saya bercamping-ria bareng temen - temen karena biasanya saya selalu camping di kamar saya sendiri #krik , jadi setelah ada tawaran diajak ke pulau beras basah yang terletak di lautan kota Bontang, Kalimantan Timur. ( lengkap kan ? biar keren ) saya langsung mengatakan " ikut cyiinnn "

awalnya kami  berlima ( Saya, Wahyu, Rizal, Uya, dan Mail )  dari Samarinda mau berangkat subuh tapi karena kami menghargai ayam berkokok , kami semua memutuskan untuk berangkat sekitar jam 08.30 saja , perjalanan dari samarinda menuju kota bontang pun dimulai , tapi ternyata cuaca sangat tidak mendukung saat itu ditambah faktor jalanan yang banyak berlubang seperti kejatuhan meteor maka kita semua memakan waktu 2-3 jam sampai d iBontang.

sesampai di kota bontang kami langsung menuju pelabuhan tanjung laut , nah, untuk dapat pergi ke beras basah kita harus memakai kapal seperti di film bajak laut,  harga sewa kapal juga bermacam - macam , jadi barang siapa tidak ahli menawar harga niscaya dia pasti dapat mahal , untung kami berlima jago menawar , dengan muka melas ditambah wajah saya bak pengemis , kami mendapatkan harga 450 ribu antar - jemput , jadi tanpa basi kami pun mulai naik kapal...

sesampai di kapal ada sedikit masalah , kapal yang dipercaya mampu mengantarkan kami ke tujuan itu tidak mampu beroperasi , jadi sambil menunggu si pemilik kapal memperbaiki kapalnya supaya baik jalannya " hey , tuk kitak kituk suara mesin kapal " , kami menunggu di dalam kapal sambil memikirkan apa saja yang bisa kami lakukan disana ..

tapi sayangnya sang kapal belum juga bisa , 1 jam , 1.30 , dan akhirnya 2 jam belum juga bisa , maka dengan muka polos dan sok ganteng pemilik kapal bilang " pakai kapal yang di sebelah aja ya "
dari tadi kek -___-

selama perjalanan laut menuju pulau impian itu  kami sangat gembira , padahal tidak tau apa yang terjadi sebenarnya sesampai dipulau #fufufufu

Serasa nelayan



begitu sampai di pulau , kami bahagia sekali , saya saja langsung menyanyikan lagu westlife - my love gak tau kenapa rasanya keren aja , lalu kami mulai membangun tenda disamping sebuah pohon yang sepertinya sudah lama berdiam disitu , setelah tenda selesai kegiatan pun mulai random , ada yang berenang  , ada mengumpulkan kayu bakar untung api unggun , ada yang cari colokan buat charger hape ( itu saya ) dan untungnya ada petugas di pulau beras basah disertai rumah mereka , ya setidaknya cuma kami berlima di pulau ini :))

Akulah sang mantan

Kami sepakat membentuk boyband

malam pun tiba dan cerita sebenarnya baru saja dimulai #jengjeng
kami semua berkumpul di api unggun yang jaraknya dekat sekali dengan tenda amatir kami , entah kenapa klo camping, saya teringat film hantu thailand yang menyeramkan itu , jadi saya memutuskan untuk lebih dekat dan jauh lebih dekat dari sebelumnya sama temen - temen saya ...
tak terasa waktu sudah menunjukan jam 10 malam , malam itu waktu terasa panjang sekali dan sekaligus menyeramkan , komplitkan ?

doa saya cuma satu semoga saya mendengar ayam berkokok malam itu , tak lama kemudian api unggun mulai mati , romansa kegelapan menyelimuti kami malam itu , pelajaran buat kami ialah : janganlah seakali - sekali camping tanpa membawa senter , tebayang kan ? karena lupa membawa senter, dan api unggun mulai mati gelapnya minta ampun , belum lagi jika kita kedatangan makhluk dari dunia lain , idih, akhirnya kami semua memutuskan untuk masuk ke dalam tenda dan tak lama tertidur , walaupun sesekali terbangun lalu berusaha menutup mata lagi ....

walaupun malam yang menyeramkan itu terasa panjang pada akhirnya kami ketemu pagi juga , lega sekali saat tau hari sudah pagi , jadi setelah berberes - beres , kita pun mulai makan siang sambil menunggu jemputan , tapi kok lama banget datangnya , dan ternyata si pemilik kapal telat banget datangnya , alasannya juga keren , " maaf , ketiduran gara - gara nonton  bola tadi malam " demi Tuhan itu alasan paling bikin jengkel , dan tak lama kapal pun berangkat , perjalanan pulang ke kota bontang pun dimulai ..

begitu sampai dibontang kami juga juga langsung tancap gas ke samarinda , kangen uey , padahal cuma satu hari saja campingnya hhe .. pokoknya saya kangen banget sama kasur dirumah , pengen cepat - cepat terjun dikasur lalu tidur dengan nyenyaknya :)))

oh iya ini ada oleh - oleh dari perjalanan kami ,
yang edit videonya temen saya bernama wahyu ,
selamat menikmati ~





READ MORE - The Beras Basah Redemption

#10LaguYangBikinNyesek

Sabtu, 16 Juni 2012

| 2 komentar
1. DEWA - Lagu Cinta

  2. Chrisye - seperti yang kau minta

  3. Club eighties - dari hati

  4. Nidji - jangan lupakan

  5. Secondhand serenade - i hate this song

  6. Super junior - bonamana

  7. Jkt48 - heavy rotation

  8. Cherrybelle - love is you

  9. 7 icons - playboy

  10. SNSD - Mr.Taxi
READ MORE - #10LaguYangBikinNyesek

Oleh - Oleh Samarinda

Selasa, 12 Juni 2012

| 2 komentar

EAST KALIMANTAN CENTER








saat berlibur ke samarinda gak usah bingung lagi cari oleh - oleh , karena anda bisa langsung mengunjungi East kalimantan center di jalan antasari no.1 ( samping happy puppy ) samarinda.
mereka buka dari pukul 06.00 sampai pukul 24.00 dan mereka juga melayani pesan antar dalam pembelian paket untuk semua produk ( dalam atau luar kota ) , oh iya tempat berdiri dari tanggal 20 november 2011 loh :D

selain tempatnya sangat asik untuk nongkrong karena ada cafe didalamnya , kalian juga bisa sambil berbelanja karena East kalimantan adalah pusat oleh oleh kerajinan , souvenir , accesories dan makanan khas kalimantan timur.

apa saja yang bisa kita dapatkan disini ?

 mbak Nirma Ismarayani selaku owner East Kalimantan menjelaskan , kami menyediakan kerajinan dan souvenir seperti :

* sarung samarinda
* manik - manik
* batik kalimantan
* ukiran kayu
* batu permata
* kerajinan rotan
* kerajinan kulit kayu
dan tshirt kalimantan  :D

mbak nirma ismarayani dan anaknya

Saya dan rizki pake baju dari East Kalimantan saat berfoto-ria bersama mbak indy , keren kan :D




 selain itu juga ada produk makanan :

* amplang
* lempok durian
* abon ikan
* kerupuk ikan
* kripik buah - buahan

 selain itu juga ada cemilan seperti , @crepcol_smd , @gulagait_areta , @mycupfully @tempegila_smd dll :))


nah bagaimana ? keren kan tempatnya ? saya saja senang loh kesini :D , selain saya , juga ada beberapa artis yang kesini  seperti D'masiv , Cherry belle , Efek rumah kaca , Geisha , dan stand up comedy seperti Monggol , Pandji dan Ernest :)))

Saya berfoto bersama @efekrumahkaca di @eastkalimantan :))

pokoknya gak nyesel deh kesini , klo masih bingung atau info lebih lanjut follow twitternya  @eastkalimantan

 selamat berbelanja :D












READ MORE - Oleh - Oleh Samarinda

#Seharusnya

Rabu, 06 Juni 2012

| 0 komentar
kau bersamaku bukan bersamanya

  dunia ini masih milik kita berdua bukan milik kalian berdua ~

kita lebih dari teman bukan gak lebih ~

  hubungan kita sampai nanti bukan sebentar lagi ~

kata ganteng menyelimutiku bukan kata jelek

tidak ada kata malas untuk menulis ~

hubungan itu dijalanin bukan dipaksakan ~

klo saya lagi nyepik doi jangan diganggu :p

#seharusnya klo lapar itu makan bukan curhat ditwitter

#seharusnya kita masih bisa jadi teman bukan sebaliknya ~

READ MORE - #Seharusnya

About Me

Foto saya
Samarinda, Indonesia
Tulisan saya sudah diantologikan antara lain : Samarinda Bekesah (NulisBuku 2013) Samarinda Under Attack (leutikaprio 2013)

Karya Terbaru


Followers

hit counter

Website counter
Blogger Nusantara

Klik Indonesia